Arti e-BPOM, Proses Pendaftaran dan Pentingnya Izin BPOM

  • 2 min read
  • Jul 03, 2020
Izin BPOM

Izin BPOM. Bagi para pelaku usaha, tentu sudah tidak asing dengan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) yakni lembaga yang mengawasi peredaran obat dan makanan ini memang sangat penting untuk keberlangsungan produk para pengusaha. Proses mendapatkan izin secara manual ini cukup panjang dan memakan waktu lama. Nah, apa kalian sudah mencoba sistem perizinan online melalui e-BPOM? e-BPOM ini hadir untuk memudahkan proses perizinan bagi para pengusaha.

Pangan, obat, dan kosmetik merupakan kebutuhan manusia. Untuk menjamin keamanan suatu produk aman dikonsumsi atau tidak maka diperlukan adanya izin dari instansi yang berwenang. Salah satu lembaga yang menjamin keamanan hal  tersebut adalah BPOM. Semakin berkembangnya zaman, BPOM terus berinovasi untuk semakin memudahkan izin yang terkesan sulit dan memakan waktu. Salah satunya dengan menggunakan pelayanan melalui sistem online.

Pelayanan izin BPOM online yang dikembangkan adalah dengan e-BPOM. e-BPOM ini sebenarnya bukanlah hal baru lagi, karena aplikasi ini sudah ada sejak sekitar tahun 2016. Nah apa sebenarnya e-BPOM itu? Yuk kita simak penjelasan dibawah ini.

Arti e-BPOM

e-BPOM ini merupakan sebuah aplikasi layanan publik yang dalam hal ini digunakan untuk proses perizinan peredaran obat-obatan, kosmetik dan makanan. Cara kerja aplikasi ini sangat mudah, hanya dengan mengakses website http://e-bpom.pom.go.id/, sudah dapat melakukan proses registrasi secara online. Jadi, anda bisa melakukannya di rumah.

Adapun cakupan perizinan aplikasi publik ini antara lain :

  • Importasi obat jadi
  • Bahan baku obat
  • Bahan baku dan produk obat tradisional
  • Kosmetika
  • Produk komplemen
  • Bahan baku pangan
  • Bahan tambahan pangan
  • Produk pangan

Proses Pendaftaran

Proses pendaftaran melalui Izin BPOM mellaui e-BPOM ini memang berfungsi untuk semakin memudahkan, mempercepat serta meningkatkan efisiensi perolehan izin. Sebelum mendaftarkan produk, yang harus dilakukan adalah  mendaftarkan perusahaan/UKM  terlebih dahulu.  Caranya dengan masuk ke website http://e-bpom.pom.go.id/ terlebih dahulu, kemudian memilih menu Registrasi Baru. Setelah itu silahkan melengkapi seluruh data form pendaftaran yang ada. Data tersebut antara lain; Data Perusahaan, Data Penanggung Jawab, serta Data Login.

Setelah mendaftarkan perusahaan atau UKM dan mendapatkan akun, kemudian baru dapat melakukan registrasi produk obat-obatan, makanan atau kosmetik. Jika telah melakukan log in, lakukan pengisian seluruh data produk seperti komposisi, hasil analisa sesuai masing-masing kategori produk, dan mengupload dokumen-dokumen yang menjadi persyaratan.

Pentingnya Memiliki Izin BPOM

Mendapat izin edar dari BPOM sangat penting. Karena produk yang telah mendapat izin BPOM berarti telah melalui uji lab dan verifikasi dokumen sehingga produk tersebut dikatakan layak beredar di pasaran. Produk yang telah mendapatkan izin edar dari BPOM telah memenuhi standar keamanan dan mutu untuk dikonsumsi atau digunakan masyarakat. Secara otomatis, hal ini akan menambah kepercayaan konsumen untuk memakai atau mengkonsumsi produk tersebut.

Selain itu, dengan mendapatkan izin edar dari BPOM juga memberikan ketenangan bagi anda yang menjual produk karena telah memiliki legalitas dari instansi yang berwenang. Karena produk yang tidak memiliki izin edar akan dianggap ilegal dan akan ditarik dari pasaran. Dengan adanya aplikasi e-BPOM ini tentu menjadi angin segar untuk para produsen yang mengeluh sulitnya proses pendaftaran, karena hal ini berarti proses semakin dimudahkan.

Nah, bagaimana menurut teman-teman mengenai uraian di atas? sekian penjelasan mengenai e-BPOM  baik dari segi arti, proses pendaftaran dan pentingnya izin BPOM. semoga dapat memberi manfaat dan menambah wawasan. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!

Post Terkait :

One thought on “Arti e-BPOM, Proses Pendaftaran dan Pentingnya Izin BPOM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konsultasi Online